Kunjungan FKUB Jogjakarta ke Jakarta
Kepala Kesbangpol Kota Adm Jakarta Barat, H.M.Matsani didampingi Kasie Ormas, Hj.Zakiyah bersama wakil ketua FKUB, H.Arifin Rusdi, menyambut kedatangan rombongan FKUB Yogyakarta di kampung kerukunan Rawabuaya Jakarta Barat.
Dalam sambutannya Kepala Suban Kesbangpol Kota Jakarta Barat H.M.Matsani, menyampaikan selamat datang dan ucapan terima kasih atas kunjungannya di Jakarta Barat serta berharap semoga ada kesan baik yang bisa dibawa ke Yogyakarta.
Sementara dari rombongan tamu yang dipimpin oleh wakil kepala Kesbangpol Provinsi DIY saat sambutan mengaku terkesan dengan penyambutannya yang memang meggambarkan kerukunanannya
“Tujuan kami ke Jakarta sesungguhnya adalah kunjungan balasan atas kunjungan FKUB Provinsi Jakarta ke FKUB Yogyakarta beberapa bulan yang lalu, namun karena masih ada waktu, kami diperkenankan untuk mengunjungi Kampung Kerukunan yang ada di Jakarta, meski direncanakan mendadak, namun penyambutannya bisa kompak, betul-betul rukun,” ujarnya, yang diiyakan juga oleh Gregorius Sriyono, Wakil Ketua FKUB Yogyakarta.
Kunjungan pengurus FKUB Daerah Istimewa Yogyakarta yang bertempat di Vihara Shadapala pada jumat,11/11/2022 dihadiri pula oleh tuan rumah, Bhantai Damakaro serta Lurah Rawabuaya beserta jajaran, Babinsa dan Binmas, Pengurus Kampung Kerukunan, pengurus FKUB Jakarta Barat, juga para tokoh agama setempat.
Usai acara penyambutan, rombongan kemudian berkeliling disekitar kampung kerukunan dan tempat-tempat ibadah diakhiri foto bersama di monumen kampung kerukunan Rawabuaya, Jakarta Barat.(fin).